IMBCNews, Namrole-Bursel | Bupati Kabupaten Buru Selatan (Bursel) Safitri Malik Soulissa, berharap Launching (peluncuran) Inovasi Aplikasi Aksi Perubahan yang dilakukan 26 peserta Pelatihan Kepemimpinan Administrator (PKA) Angkatan X tahun 2024, di Gedung Serbaguna Kota Namrole, Selasa, 6 Agustus 2024, akan meningkatkan kemajuan di wilayah Kabupaten Buru Selatan, Provinsi Maluku.
“Terima kasih atas upaya para peserta PKA dalam menciptakan inovasi yang tidak hanya bertujuan untuk popularitas. Ini tujuan mulia yang juga dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat serta kemajuan daerah,” kata Safitri, dalam sambutan yang dibacakan Pelaksanan Tugas (Plt) Sekretaris Daerah (Sekda) Bursel Ruslan Makatita.
Bupati perempuan pertama di Maluku itu, sebut Ruslan, mengaku bahwa inovasi berkait PKA telah memberikan solusi atas permasalahan dan memanfaatkan potensi yang ada di daerah. Launching ini diharapkan menjadi tonggak penting dalam membangun komitmen dan integritas, serta memberikan energi positif bagi para pegawai untuk terus berinovasi.
“Atas nama pemerintah daerah, saya menyampaikan terima kasih kepada seluruh peserta PKA angkatan X tahun 2024; Semoga dalam pelaksanaan implementasi aksi perubahan yang dilaksanakan kurang lebih dua bulan mendapatkan hasil yang memuaskan, sesuai harapan kita bersama,” harap Safitri.
Lain itu ia juga berharap, kegiatan ini tidak hanya sebatas kepentingan reformer saja. Akan tetapi juga seluruh dinas terkait, dapat menjadikan tanggung jawab untuk kepentingan masyarakat.
Ketua Peserta PKA Angkatan X Bursel, Kifli Longa, melaporkan bahwa 26 peserta PKA tersebar di berbagai dinas dan badan di Pemkab Bursel. (yul/asy0608: lpt)