IMBC NEWS, Padang | Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN-RB) Abdullah Azwar Anas menutup MTQ VI Korpri Nasional di Padang, Sumatera Barat, Sabtu (12/11) malam. Gelar Juara Umum diraih Kafilah Provinsi Sumatera Barat dengan jumlah perolehan total 109 poin.
MenPAN-RB berpesan bahwa Korpri harus dijadikan alat untuk bekerja dengan nilai ibadah. “Korpri itu bisa kita jadikan sajadah panjang bagi kita, sehingga kalau para kiai mungkin amaliyahnya dengan wiridan, khataman Qur’an, mendoakan kita semua, maka wiridannya ASN adalah melayani rakyah dengan baik,” tutur Azwar Anas.
“Dengan MTQ saya berharap nilai spiritualitas MTQ Korpri ini akan memompa andrenalin ASN kita untuk menjadi ASN yang melayani dan berdampak lebih baik ke depan,” imbuhnya.
Menteri PANRB Azwar Anas kemudian menyerahkan secara langsung piala bergilir kepada Gubernur Sumatera Barat, Mahyeldi Ansharullah, didampingi Wakil Gubernur Sumbar Audy Joinaldy, dan Ketua Umum DPN Korpri Zudan Arif Fakrulloh.
Sementara Ketum DPN Korpri berpesan kepada seluruh ASN di Indonesia, semangat kita dengan menggelar MTQ bukan semata menyelenggarakan lomba, tapi ada nilai yang ingin kita tanam, yakni semangat belajar membumikan nilai al Quran.
Menurut Zudan yang juga DIrjen DUkcapil Kemendagri ini, integritas bukan cuma kejujuran, tetapi tidak boleh dilepas menjalankan tugas dengan penuh amanah.
“Juga meningkatkan kualitas layanan publik yang berorientasi pada core value ASN BerAKHLAK, meliputi Berorientasi Pelayanan, Akuntabel, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, Kolaboratif. Inilah nilai-nilai Al Quran dalam birokrasi kita,” kata Zudan.
Dalam kesempatan itu, Zudan mengumumkan bahwa Dewan Pengurus Korpri Nasional telah menetapkan Kalimantan Tengah sebagai Tuan Rumah MTQ VII Korpri Nasional Tahun 2024.
Sedangkan gelar Juara Umum diraih oleh Kafilah Provinsi Sumatera Barat dengan jumlah perolehan total 109 poin. Penetapan juara umum ini ditandatangani oleh Ketua Dewan Hakim MTQ VI Korpri Nasional tahun 2022 Prof. H.M Darwis Hude, dan Sekretaris H. Muhammad Ramli Massenge.
Kafilah Sumatera Barat berhasil mengungguli pesaing terdekatnya di 3 besar, yaitu kafilah Provinsi Aceh dengan 68 poin, dan Kafilah Provinsi DKI Jakarta dengan perolehan 63 poin.
Sementara Kafilah Kementerian Dalam Negeri tidak mau ketinggalan dalam ajang bergengsi MTQ VI Korpri Nasional di Padang, Sumatera Barat. Selama ini Kafilah Kemendagri telah mengikuti 3 kali MTQ Korpri, yakni di Jakarta, Kendari-Sulawesi Tenggara, dan Padang-Sumatera Barat.
Pada MTQ VI Korpri Nasional di Padang kali ini, Kafilah Kemendagri mengirimkan 20 ASN, terdiri satu Ketua Kafilah, 3 Official, 1 Pelatih, dan 15 Peserta.
“Alhamdulillah Kafilah Kemendagri berhasil meloloskan 2 orang wakil ke Babak Final atas nama Beni Julia Eka Putra untuk Cabang Doa Al Quran, dan Hasna Azmi Fadhilah untuk cabang Penulisan Artikel Al Quran,” ungkap Azwan, Ketua Kafilah Kemendagri.
Dan, yang membuat bahagia, kedua finalis cabang tersebut berhasil meraih juara Harapan I untuk Cabang Doa Al Quran dan Harapan III untuk cabang Penulisan Artikel Al Quran. (Kadar Santoso)