IMBCNews, Jakarta | Dosen Program Studi (Prodi) Bahasa Arab Fakultas Agama Islam (FAI) Universitas Muhammadiyah Prof Dr Hamka (Uhamka) melaksanakan pengabdian masyarakat, kerja sama dengan Majelis Pendidikan Dasar dan Menengah (Diskdasmen) Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Matraman dalam pembinaan guru Al Islam dan Kemuhammadiyahan (AIK) dan tenaga pengajar Bahasa Arab.
Kegiatan tersebut berlangsung di Aula SDM 3 Kayumanis, Sabtu (6/1), dengan tujuan memperkenalkan pola pengajaran berbasis educaplay untuk diserap tenaga pengajar AIK dan Bahasa Arab, agar secara teknis dalam proses pengajaran dapat dicapai kemudahan memahami Bahasa Arab dengan cepat.
Ketua Majelis Dikdasmen PCM Matraman Sutaryo, S.Kom., MM mengapresiasi karena menjadi pilihan Prodi Bahasa Arab FAI Uhamka dalam program pengabdian masyarakat. “Kami tentunya sangat mengapresiasi dan mengucapkan banyak terima kasih atas kehadiran bapak-ibu dosen dan juga mahasiswa Uhamka yang melaksanakan pengabdian masyarakat di Komplek Perguruan Muhammadiyah Matraman,” ungkapnya saat memberikan sambutan selaku tuan tumah.
Taryo mengemukakan, terima kasih juga kepada guru-guru AIK dan Bahasa Arab yang sudah hadur. “Yang dari SDM 3, SMPM 5, SMAM 12 dan SMKM 6 yang semuanya berada di bawah PCM Matraman,” sebutnya.
Lebih lanjut Taryo mengajak kepada seluruh peserta untuk memanfaatkan kesempatan dengan sebaik dan seoptimal mungkin, karena Prodi Bahasa Arab FAI Uhamka datang membawa program aplikasi baru yang diberi mana Bahasa Arab Seru, Asyik dan Mudah disingkat Barusida.
“Bagaimana operasionalisasi dan teknis ajarnya, tentunya akan dijelaskan para tutor yang telah hadir di tengah-tengah kita,” papar Taryo.
Ia juga menyinggung bahwa program pembelajaran Bahasa Arab yang dikembangkan FAI Uhamka melalui Aplikasi Barusida sudah melalui pendekatan mendasar terkait regulasi yang ada. “Kemudian juga acuan teknisnya tentu telah disesuaikan dengan yang ada di Dikdasmen PP Muhammadiyah. Untuk implementasi pembelajaran melalui Aplikasi Barusida, tentu pula sudah melalui proses kajian di FAI Uhamka, walau kabarnya aplikasi ini karya mahasiswa,” jelas dia.
Sementara sambutan dari Tim Pengabdian Prodi Bahasa Arab FAI Uhamka disampaikan Dr. Ari Khairurijal Fahmi, M.Pd., mengemukakan bahwa Aplikasi Baruda dapat diakses secara online sehingga memudahkan guru-guru mempelajari nahwu, sharaf dan mufradat.
Ia menjelaskan, Aplikasi Bahasa Arab Seru, Asyik dan Mudah yang disingkat Barusida ini adalah karya mahasiswa PBA Uhamka. “Melalui Barusida, belajar lebih fleksibel dan materinya meliputi ilmu nahwu, sharaf dan mufradhat. In sya Allah sangat membantu pada guru yang mengajarkan Bahasa Arab dan peserta didik lebih mudah juga memahami,” sebut dan harap Ari.
Lebih lanjut ia mengatakan, pada acara tatap muka dengan guru-guru AIK dan Bahasa Arab dari Majelis Dikdasmen Muhammadiyah Matraman ada empat pokok materi yang akan dibahas dan dijabarkan. 1) Memahami Bahasa Arab dengan cepat oleh Dr. Doni Wahidul Akbar, M.Hum.; 2) Aplikasi Barusida oleh Ahmad Rizki Nugrahawan, M.Pd; 3) Pembelajaran Berbasis Educaplay disampaikan Miatin Rachmawati, M.Pd.I.; dan 4) Penguatan Ketrampilan Mengajar Bebas oleh Dr. Ari Khairurijal Fahmi, M.Pd. (asyaro g kahean: dikdasmen-pcm)