IMBCNews, Karawang | Sebanyak 53 peserta didik Sekolah Dasar Negeri (SDN) Cigunungsari yang dinyatakan lulus Tahun Pelajaran 2023/2024 dilepas untuk melanjutkan ke jenjang pendidikan lebih tinggi. Bersamaan itu sejumlah peserta didik kelas 1 sampai lima didapuk naik kelas. Acara berlangsung di halaman sekolah setempat, Kampung Cidoro Desa Cigunungsari Kecamatan Tegalwaru, Kabupaten Karawang, Selasa 25 Juni 2024.
Acara dimulai dengan kirab peserta didik, diiringi Marching Band SMP PGRI Pangkalan; Keliling kampung, dilanjutkan lomba tradisional, upacara adat pelepasan dan diakhiri pentas seni kreasi penampilan peserta didik, dari pagi hingga larut malam.
Dalam upacara Adat tradisional pelepasan 53 lulusan SDN Cigunungsari 1, berlangsung penuh khidmat. Bukan hanya dihiasi deraian air mata peserta didik, kepala sekolah, dewan guru, dan orang tua/wali, namun juga tetesan air hujan cukup deras namun tak menghalangi prosesi dan acara tetap berjalan.
Prosesi serah terima lulusan dari Kepala SDN Cigunungsari Karda S.Pd., kepada perwakilan para wali peserta didik, diwakili Ketua Komite H Darwis.
“Hujan berkah, Kang,” sebut Karda kepada awak media di sela-sela kegiatan yang mengundang antusisasi warga setempat. Warga terdorong hendak menyaksikan langsung acara pantas seni yang dimainkan peserta didik.
Tak lupa, Karda menyampaikan rasa syukur Alhamdulillah dengan turunnya hujan. Ia berharap hujan ini menjadi berkah buat semua, terutama bagi peserta didik yang berhasil lulus mengikuti pembelajaran di SDN Cigunungsari 1.
“Harapan saya selanjutnya, mereka dapat melanjutkan pendidikan ke jenjang lebih tinggi. Semoga anak-anak dapat menggapai cita-cita yang didambakan. Dan kelak, semoga pula mereka mampu menjawab tantangan zaman serta berguna bagi keluarga, masyarakat, bangsa, negara, dan agamanya,” sebut Karda teriring doa.
Lebih lanjut sebagai kepala sekolah, Karda juga berterima kasih kepada semua pihak yang telah membantu terlaksananya acara ini. “Terima kasih juga atas kepercayaan para orang tua atau wali murid yang telah menitipkan anak-anak untuk kami bina, didik dan kami bekali ilmu. Semoga menjadi bekal yang membawa manfaat bagi anak-anak dalam mengarungi samudra kehidupan yang sesungguhnya,” ucap dan harap dia.
Terakhir Karda juga berpesan kepada semua anak yang pernah belajar di SDN Cigunungsari agar tetap semangat dalam belajar dan menimba ilmu. “Tarik jangkar, bentangkan layar, pecahkan ombak problem dan dinamika hidup, raih dan gapailah masa depan kalian yang gemilang,” pungkasnya. (adr/asy2506: lpt/lpg)