IMBCNEWS Bekasi | Jumlah penduduk di Bekasi, selama tiga tahun terakhir (2018 -2020) rata-rata tidak banyak kenaikan atau berkisar sekitar 3 juta jiwa. Dalam jumlah itu masalah pendidikan dinilai banyak pihak masih relatif mahal, oleh karena itu, sebagai calon DPRD Bekasi Kota, saya akan memperjuangkan soal pendidikan ini menjadi yang tidak mahal.
“Saya akan perjuangkan pendidikan adalah hal yang utama yang harus ditingkatkan, oleh karena itu mestinya pendidikan tingkat SD hingga SMA dapat digratiskan seperti halnya di tempat lain,” kata calon DPRD Bekasi dari Partai PSI, Henny Yuliyanah, SE kepada pers di Bekasi, Selasa.
Henny calon nomor urut 8 itu mengatakan, jumlah SMP dan SMA di bekasi selama ini relatif kecil dibanding dengan jumlah penduduk atau dibanding dengan tetatangga sebelah Jakata. Di bekasi tingkat SMP tak lebih dari 49 sekolah dan SMA sekitar 20 SMA Negeri.
Selebihnya dikembangkan oleh swasta. Saat ini hampir semua jenis pendidikan berbiaya mahal, oleh karenanya saya bertekat untuk mengajak teman-teman lain jika dapat memenangi Pimilihan Umum 2024 ini akan perjuangkan pendidikan gratis.
“Kalau ditempat lain seperti Timika Papua, Pekan Baru dan daerah lainnya bisa menggratiskan pendidikan kenapa Bekasi tidak, itu hanya soal kebijakan dan kemauan saja,” katanya seraya mengatakan salah satu keberhasilan perubahan mental bangsa jika tingkat pendidikan masyarakat minimal SMA.
Henny yang mengku minim jani tetapi semangat untuk kerja itu menambahkan, selain program pendidikan grats, juga akan memperbanyak Wifi gratis di spot-spot umum untuk menunjang kemajuan teknologi dan mempermudah akses pendidikan.
“Saat ini sudah eranya degitalisasi, bagaimana negeri ini akan maju jika Wifi saja masih menjadi persoalan rumit,” katanya.
Partai Soidaritas Indonesia (PSI) yang saat ini dinahkodai putra bungsu Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep ingin menjadikan PSI partai yang dicintai rakyat karena akan bekerja untuk rakyat hingga lolos di kursi Senayan. “Saya dulu banyak dipingan oleh partai lain tetapi jatuh cinta saya kepada PSI karena geliat dan perjuangan untuk anak muda terlihat betul termasuk berbagai program untuk kemajuan rakyat dan menjaga persatuan dan kemaajuan bangsa, katanya.
Mari kita sukseskan Pemilu ini dengan riang, dan kami minta restu untuk bekerja untuk rakyat lewat PSI dengan nomor urut 8 sebuah angka yang dinilai membawa keberuntungan, katanya sambil terenyum.
imbcnews/diolah/